Tuesday, May 15, 2012

20th~ Finally

Saturday, May 12th, 2012
Hari itu, saya tanpa ada dugaan apapun datang ke Mabit Nurul Fikri untuk acara pembukaan Mabit Intensif 2012 setelah sekian lama nggak bersilaturhami kesana. Dan disana, tiba-tiba kawan-kawan Mabit datang dengan sebuah kue blackforest besar. Saya cuma bisa bengong karena jujur aja, saya nggak menyangka hal itu sama sekali secara udah lama banget nggak ke Mabit, so the surprise was successfully surprised me. Usut punya usut, ternyata mereka merencanakan untuk ngerjain saya di acara Pembukaan itu, tapi karena beberapa kondisi, rencana itu dibatalkan, haha. Thank God :P Anyway, Thank you so much, especially Mami Fitri for baked the cake. XD


Sunday, May 13th 2012
Hari Minggu-nya giliran beberapa kawan dari PSM yang datang ke rumah. Mereka memang sudah bilang kalau mau datang, jadi saya nggak merasa surprise atau apa. Tapi, hal yang saya tidak duga adalah mereka membawa kue ulang tahun vanilla. Bukan apa-apa, kejutan dari sebelumnya nggak membuat saya menduga mereka untuk membawakannya juga. Saya kira mereka cuma akan membawa beberapa makanan kecil seperti biasa dan bukannya kue ulang tahun dengan lilin begitu, hehehe. Dan lagi-lagi, saya cuma bisa bengong sambil salah tingkah di keadaan seperti itu, haha. Thank you so much!! I feel so blessed :D


Saya berkali-kali bersyukur atas garis-garis takdir yang dipertemukan Allah kepada orang-orang ini. Dan yang terpenting, kepada Orangtua yang mempercayai saya untuk mengeksplorasi diri sebebas-bebasnya sehingga saya dipertemukan dengan orang-orang hebat... :')

May 12th, 1992...
.... was the time I born on this earth. Mama selalu bercerita bagaimana dulu Dokter memberitahu Beliau agar tidak berharap banyak pada saya yang saat itu terlahir prematur: 8 bulan, dengan kondisi tubuh belum sempurna dan sangat lemah. Dokter bilang, saya mungkin tidak akan bertahan hidup untuk waktu yang lama.

Time flies~
I'm 20 years old now. I'm totally legal. Meninggalkan umur belasan tahun memberikan perasaan yang agak nyesek sedikit dalam diri saya, hehe. Saya merasa belum melakukan apa-apa selama ini dan cuma bisa nyusahin orang doang. Mencapai usia ini juga membuat saya banyak merenung dan introspeksi diri. Melihat ke belakang membuat saya tersadar betapa bodohnya saya karena begitu banyak waktu yang saya buang untuk menunda-nunda karena merasa masih ada waktu. Dan tiba-tiba... DANG!! Saya berumur 20 tahun, tanpa saya menyadarinya. Ternyata benar, bahwa dunia itu adalah perjalanan yang teramat singkat.

Banyak yang bilang, jangan memandang ke masa lalu terus, itu akan menghambat kita menuju masa depan. Menurut saya, justru kita harus selalu melihat ke belakang untuk mengingatkan kita lagi kesalahan apa yang kita telah lakukan supaya kita tidak melakukannya lagi di masa depan. Experience is the best teacher, indeed. Asal jangan berlarut-larut dan kelamaan galau karena ingat masa lalu :P

Allah has give me a chance to live a bit longer. A chance to change myself to be a better person. I should be grateful for that. I should be grateful for everything He gave to me.

0 komentar:

Post a Comment